• Galeri Foto
  • Galeri Foto
  • Galeri Foto

LATIHAN SIMULASI PENGAMANAN OBYEK VITAL OLEH SATUAN SSK PHH YONIF 143/TRI WIRA EKA JAYA.

E-mail Cetak PDF
Penrem 043/Gatam.

    Dalam rangka mengantisipasi  situasi pasca pengumuman  hasil Pemilu Pilpres tanggal 22 Juli 2014  oleh KPU.  Korem 043/Gatam mengadakan latihan simulasi pengamanan obyek vital yang dilaksanakan oleh satuan SSK PHH  Yonif  143 /Tri Wira Eka Jaya,  bertempat di Kantor KPU Provinsi Lampung,  pada hari Jum’at  tanggal  18 Juli 2014, pukul : 14.30 WIB.

    Pelaksanaan latihan disimulasikan saat pengumunan  hasil  KPU tanggal 22 Juli, kemudian  salah satu  kelompok  massa  merasa  tidak  puas  dengan  hasil pengumunan KPU dan mendatangi Kantor KPU, mereka melakukan aksi demo menuntut tidak terima dengan hasil pengumuman  yang disampaikan oleh KPU.

    Selanjutnya,  satuan SSK Yonif 143/TWEJ  tiba  di lokasi sasaran untuk mengamankan sasaran berikut isinya, kemudian Komandan SSK  melaksanakan  himbauan dan menemui koordinator demo tersebut agar   tidak melakukan tindakan  anarkhis   karena  massa  tidak  dapat  dikendalikan  lagi,  maka terjadilah dorong dorongan antar pasukan PHH dengan Massa demo.  Selanjutnya  satuan  PHH  menangkap  tokoh  dalam demo  tersebut  dan dilanjutkan pasukan PHH memecah kosentrasi  massa  menjadi beberapa titik tidak berkumpul menjadi satu.   Pelaksanaan latihan simulasi ini  berjalan tertib dan lancar dan  langsung  diawasi oleh Kasi Ops Korem 043/Gatam, Mayor Inf M. Faizal Nasution.


You are here: Info Militer TNI Menduduki Peringkat 13 Angkatan Bersenjata Dunia