• Galeri Foto
  • Galeri Foto
  • Galeri Foto

KOMANDAN KOREM 043/GATAM HADIRI ACARA PENGUKUHAN DEWAN KESENIAN LAMPUNG.

E-mail Cetak PDF

Penrem 043/Gatam.

    Pengukuhan Dewan Kesenian Lampung,  Ny Aprilani Yustin Ridho Ficardo akhirnya ditetapkan sebagai Ketua Umum terpilih Dewan Kesenian Lampung (DKL) Periode 2015—2019 Bertempat di Balai Keratun Bandar Lampung (19/8).

    Ibu Aprilani Yustin yang juga istri Gubernur Provinsi Lampung, Muhammad Ridho Ficardo itu, menggantikan Syafariah Widianti ZP  yang telah memimpin Dewan Kesenian Lampung ( DKL ) selama dua Periode berturut-turut (2008-2015).

        DKL bertugas  melakukan  pelestarian budaya secara sinergis dan menuangkannya dalam Program Litbang  dan  komite-komite  yang  ada, yaitu  Komite  Tari,  Musik,  Seni Rupa, Teater, Film, Sastra dan Tradisi, kata Gubernur dalam sambutannya.

    Oleh karena itu, Gubernur berharap ke depan di bawah kepemimpinan Ketua yang baru, Aprilani Yustin, DKL Provinsi Lampung dapat semakin maju dalam mengembangkan dan melestarikan budaya Lampung. Pengukuhan Dewan Kesenian Lampung ini  dihadiri oleh Komandan Korem 043 /Gatam Kolonel Inf Joko Purwo Putranto Msc, Kapolda Lampung, Kajati dan tokoh serta pejabat Forkopimda  Lampung.

         Sebagai Ketua Dewan Kesenian Lampung (DKL) yang baru, Ibu Aprilani Yustin Ridho Ficardo dalam sambutannya mengatakan, merupakan pengalaman pertama baginya berada di dalam forum insan seni daerah Lampung, semoga dapat membawa nama baik Provinsi Lampung khususnya melalui dibidang kesenian, Ujarnya dalam sambutan.


You are here: Home